Langsung ke konten utama

Pengenalan Software Matlab


Salam Cinta buat kita semua.... :)
            Pagi hari ini saya akan membagikan sedikit ilmu yang saya miliki tentang software Matlab ( matrix laboratory ). Pada posting sebelumnya saya telah menjelaskan sedikit pengenalan tentang softwere R . Jika kita bandingkan software R dan software Matlab maka kapasitas software Matlab lebih besar dan berat, akan tetapi Matlab lebih baik dari segi tampilan dan grafis. Untuk para pecinta matematika software Matlab ini sudah tidak asing lagi, karena program ini sudah sangat familiar. 

           Menurut wikipedia MATLAB adalah sebuah lingkungan komputasi numerikal dan bahasa pemrograman komputer generasi keempat. Dikembangkan oleh The MathWorks, MATLAB memungkinkan manipulasi matriks, pem-plot-an fungsi dan data, implementasi algoritma, pembuatan antarmuka pengguna, dan peng-antarmuka-an dengan program dalam bahasa lainnya. Meskipun hanya bernuansa numerik, sebuah kotak kakas (toolbox) yang menggunakan mesin simbolik MuPAD, memungkinkan akses terhadap kemampuan aljabar komputer. Sebuah paket tambahan, Simulink, menambahkan simulasi grafis multiranah dan Desain Berdasar-Model untuk sistem terlekat dan dinamik.
Pada tahun 2004, MathWorks mengklaim bahwa MATLAB telah dimanfaatkan oleh lebih dari satu juta pengguna di dunia pendidikan dan industri.
          Sejarah Matlab : MATLAB (yang berarti "matrix laboratory") diciptakan pada akhir tahun 1970-an oleh Cleve Moler, yang kemudian menjadi Ketua Departemen Ilmu Komputer di Universitas New Mexico. Ia merancangnya untuk memberikan akses bagi mahasiswa dalam memakai LINPACK dan EISPACK tanpa harus mempelajari Fortran. Karyanya itu segera menyebar ke universitas-universitas lain dan memperoleh sambutan hangat di kalangan komunitas matematika terapan. Jack Little, seorang insinyur, dipertemukan dengan karyanya tersebut selama kunjungan Moler ke Universitas Stanford pada tahun 1983. Menyadari potensi komersialnya, ia bergabung dengan Moler dan Steve Bangert. Mereka menulis ulang MATLAB dalam bahasa pemrograman C, kemudian mendirikan The MathWorks pada tahun 1984 untuk melanjutkan pengembangannya. Pustaka yang ditulis ulang tadi kini dikenal dengan nama JACKPAC.Pada tahun 2000, MATLAB ditulis ulang dengan pemakaian sekumpulan pustaka baru untuk manipulasi matriks, LAPACK.
         MATLAB pertama kali diadopsi oleh insinyur rancangan kontrol (yang juga spesialisasi Little), tapi lalu menyebar secara cepat ke berbagai bidang lain. Kini juga digunakan di bidang pendidikan, khususnya dalam pengajaran aljabar linear dan analisis numerik, serta populer di kalangan ilmuwan yang menekuni bidang pengolahan citra.
 sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/MATLAB
Demikian posting saya kali ini tentang pengenalan software Matlab, nantikan postingan saya selanjutnya tentang tutorial matematika. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Regresi linier menggunakan Matlab

Selamat siang semua, :) Kali ini saya akan posting tentang regresi linier menggunakan Matlab.  Untuk posting akan menjelaskan bagaimana melakukan regresi linier menggunakan Matlab dengan data yang kita miliki. Untuk melakukan regresi diperlukan data x da y dimana x adalah variabel independent dan y variabel dependent. Misalkan kita akan melakukan regresi dengan data sebagai berikut : x= [0 1 2 3 4 5 6 7 8] y=[2 4 6 7 9 10 12 13 15] Dengan data tersebut akan dilakukan regresi linier. Langkah-langkah yang harus dilakukan : > Buka program Matlab di start-all programs-matlab (saya menggunakan matlab 7) > Pada Comand window ketik "edit" untuk membuka editor baru atau klik file-new-mfile. > Kemudian pada sheet editor ketikan program dibawah ini       x= [0 1 2 3 4 5 6 7 8];      y=[2 4 6 7 9 10 12 13 15];      P=polyfit(x,y,1);      yfit=polyval(P,x);      figure(1)      h=plot(x,y,'-.k',x,yfit,'-*r')      xlabel('sumbu x')      ylabe

Cara plot 2 dimensi di Matlab

Selamat siang teman-teman :) Kali ini saya akan berbagi ilmu tentang bagaimana cara membuat plot atau grafik pada Matlab. Versi matlab yang digunakan untuk kali ini adalah Matlab 7 tetapi jika teman-teman menggunakan versi lain tidak masalah karena koding/cara tulis yang digunakan tetap sama. Pada pembelajaran plot kali ini kita akan menggambar grafik 2 dimensi yang artinya bahwa gambar yang akan dihasilkan nanti dalam bentuk bidang datar. Contoh membuat plot: 1. Tentukan dahulu fungsi atau persamaan yang akan kita gambar misalkan y=5x, y=x^2 +x, dan lain sebagainya. 2. Kemudian kita tentukan interval (domain) sebagai daerah asal, misalkan x=5 hingga 20. 3. Selanjutnya kita plot menggunakan Matlab. cara plot menggunakan matlab : 1. Buka program Matlab yang ada di komputer,     klik start-all programs-Matlab. 2. Selanjutnya akan mucul layar Command window.     tuliskan x=1:20 enter, yang artinya bahwa nilai x dari 1 hingga 20. 3. kemudian tuliskan persamaan/fungsi yang akan ki

Cara menggabungkan plot di R statistik

Selamat siang :)                  Sudah lama sekali saya tidak posting mengenai program atau tuturial tentang matematika. Hari ini saya akan share sedikit ilmu tentang bagaimana membuat plot dalam satu jendela atau menggabungkan gambar lebih dari satu menggunakan software R statistik. Software yang saya gunakan yaitu R.15.2.1 akan tetapi jika anda tidak menggunakan versi tersebut masih bisa karena cara yang digunakan bisa digunakan pada semua program R.                  Jika anda punya tugas sekolah atau tugas kuliah untuk membuat gambar atau plot 2 dimensi lebih dari 1 gambar atau hanya 1 gambar maka dapat melihat pada program berikut ini. berikut ini beberapa contoh soal yang harus dikerjakan dengan gambar : 1. Gambarkan fungsi berikut f(x)=x^2  dan f(x)= x+5.      Penyelesaian :      - Silakan buka program R pada komputer atau laptop anda.      - Pada lembar kerja program R tuliskan program berikut :               # definisikan dahulu daerah asal untuk fungsi, misalakan x >